Danrem 084/BJ Pimpin Sertijab Dandim 0831/ST dan Tradisi Satuan

    Danrem 084/BJ Pimpin Sertijab Dandim 0831/ST dan Tradisi Satuan

    SURABAYA, -  Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo, memimpin serah terima jabatan Dandim 0831/Surabaya timur dan acara Tradisi penerimaan warga baru Korem 084/BJ bertempat di Aula Bhaskara Makorem 084/BJ, Jalan Ahmad Yani No 1 Surabaya, Sabtu (29/01/2022).

    Letkol Inf Yusan Riawan, S.I.P kini memegang Jabatan sebagai Dandim 0831/Surabaya Timur menggatikan Kolonel Inf Agus Faridianto, yang mendapat amanah tugas baru sebagai   Dosen Madya Seskoad.

    Dalam sambutannya, Danrem 084/BJ mengatakan, "Dalam kehidupan militer, alih tugas dan jabatan di lingkungan Angkatan Darat (AD), khususnya Korem 084/BJ merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran, pembinaan karir, dan pembinaan personil serta pembinaan satuan".ungkapnya.

    “Atas nama Danrem 084/BJ dan pribadi, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kolonel Inf Agus Faridianto, atas karya dan prestasi serta pengabdiannya selama menjabat sebagai Dandim 0831/Surabaya Timur.

    Kepada Letkol Inf Yusan Riawan, S.I.P, selamat datang dan selamat bertugas di lingkungan Korem 084/BJ, agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas serta melakukan koordinasi yang baik dengan Instansi terkait di lingkungan wilayah binaanNya".pungkasnya

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kasrem 084/BJ, para Dandim jajaran Korem 084/BJ, para Kasi Kasrem Korem 084/BJ, para Dan/Kabalak jajaran Korem 084/BJ, Pamen, Pama Korem 084/BJ, Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 084 PD V/Brawijaya beserta pengurus. (Jon)

    SURABAYA
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam V/Brawijaya Kunjungi Yonkav 3/AC...

    Artikel Berikutnya

    Lestarikan Budaya, KP2SBN Ikuti Giat Himpunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Cegah Kenakalan Remaja, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Ketua RT dan Para Pemuda
    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Desa Kendal Bersama PPL Gelar Penyuluhan Pertanian
    Babinsa Kormail 0824/15 Bangsalsari Kawal Pendistribusian Bansos Pangan, Jamin keamanan dan kelancarannya
    Dandim 0811 Gowes Bersama Funbikers Di Stadion Loka Jaya Kabupaten Tuban
    Satgas TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Bersama Warga Desa Penambangan Bergotong Royong Perbaiki Jalan Makam

    Ikuti Kami