Joni Putera: Pelatihan Pemuda Pelopor se-Kecamatan Lubuk Basung Dapat Menggali Potensi dan Pemuda adalah Estafet untuk Membangun Daerah

    Joni Putera: Pelatihan Pemuda Pelopor se-Kecamatan Lubuk Basung Dapat Menggali Potensi  dan Pemuda adalah Estafet untuk Membangun Daerah
    Joni Putera, S.Kom, MM anggota DPRD Agam

    Agam - Joni Putera, Dt. Bandaro Hitam, Anggota DPRD Agam, hadiri Pembukaan Pelatihan Pemuda Pelopor se-Kecamatan Lubuk Basung di hotel Sakura Syari'ah Lubuk Basung, Rabu, (22/6/2022).

    Pelatihan Pemuda Pelopor se-Kecematan Lubuk Basung ini terselenggara atas pokok pikiran rakyat (pokir) dari anggota DPRD Kabupaten Agam, Joni Putra, S.Kom, MM, dalam rangka pemberdayaan masyarakat merupakan program kerja dari fraksi Golkar di dapil 1 untuk masyarakat dan kaum milenial di Kecamatan Lubuk Basung.

    Joni Putra berharap, pemuda harus menggali potensi yang ada karena pemuda adalah estafet untuk pembangunan daerah dimasa yang akan datang.

    “Dengan diselenggarakannya pelatihan ini, kita berharap pemuda di Kecamatan Lubuk Basung, dapat mengaplikasikan ilmu didapat terhadap dirinya masing-masing sehingga menjadi pemuda yang inspiratif, berprestasi, dan dapat membanggakan keluarga serta lingkungannya maupuan untuk Kabupaten Agam, ” harap Joni Putera 

    Disebutkan Joni Putera, kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari ini bisa berjalan lancar dan berharap kegiatan ini dapat berlanjut sehingga banyak lagi program yang bermanfaat lainnya  untuk masyarakat, ” pungkasnya.

    Pelatihan Pemuda Pelopor se-Kecamatan Lubuk Basung dimotori Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, dibuka langsung Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, MM.

    Pelatihan Pemuda Pelopor ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Lazuardi Erman, SH, Kasat Bimnas Polres Agam, Iptu. Azwir Yani, Kepala OPD, Camat Lubuk Basung, dan Wali Nagari se Kecamatan Lubuk Basung, dan peserta Pelatihan sebanyak 92 orang.(**)

    Zul Abrar

    Zul Abrar

    Artikel Sebelumnya

    Sat Binmas Polres Agam Harapkan 3 Pilar...

    Artikel Berikutnya

    Polres Agam Tingkatkan Koordinasi Lewat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dandim 0824/Jember Hadiri Bakti Sosial Pelayanan Pemasangan Kontrasepsi Gratis, Sinergitasi Kodim 0824  dan DP3AKB Dukung Pengendalian Penduduk
    Polisi Amankan Mantan Kades di Malang, Diduga Terlibat Korupsi Alokasi Dana Desa 
    Polri Peduli, Polres Tulungagung Beri Bantuan Keluarga Balita yang Diduga Dibunuh Ayah Kandungnya
    Update Tragedi Balon Udara di Ponorogo Polisi Tetapkan 14 Tersangka Ada Oknum Perangkat Desa
    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Motivasi Petani Percepatan Tanam Dukung Penguatan Ketahanan Pangan

    Ikuti Kami